5 Resep Jajanan Tradisional Paling Enak - Jajanan Tradisional merupakan Jajanan Khas dari Indonesia yang sudah ada sejak jaman dahulu kala. Biasanya orang Jawa menyebut Jajanan Tradisional dengan sebutan Jajanan Pasar atau Tenongan. Jenis Jajanan Tradisional sangat beragam dan rasanya dijamin tidak kalah dengan jajanan ala resto. Biasanya Jajanan Tradisional dipasarkan di pasar tradisional juga dan keliling kota serta desa menggunakan wadah tenong yang berbentuk buat besar. Aneka jajanan Tradisional ternyata hingga sekarang masih eksis, malahan sekarang banyak resto dan kedai susu atau kopi menyajikan cemilan aneka Jajanan Tradisional, tentunya dengan sedikit sentuhan kreasi yang berbeda dari wujud atau rasa aslinya. Biasanya kreasi Jajanan Tradisional yang disajikan di resto atau kedai-kedai yang buat nongkrong hanya pada penggunaan isi, topping, dan penyajiannya saja, untuk wujud dan bahan dasar pembuatan tetap sama. Hanya dengan sentuhan sedikit untuk menciptakan kreasi makanan yan