Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dari Januari, 2016

Resep Kopi Vietnam Drip Bikin Heboh

Resep Kopi Vietnam - Dewasa ini , televisi nasional dan berbagai sosial media sedang membicarakan sebuah topik hangat yang melibatkan secangkir Kopi Vietnam yang diduga menjadi penyebab utamanya. Di berita tersebut dikabarkan ada seorang gadis yang mengalami kejang-kejang hingga akhirnya dia meninggal dunia setelah meminum segelas Kopi Vietnam yang dinikmatinya saat berkumpul bersama temannya di sebuah cafe ternama. Kejadian itu, menjadi tragedi yang sangat mengerikan, terlebih telah memberikan dampak rasa takut yang besar terhadap para pecinta Kopi Vietnam dan para pengunjung cafe tersebut. Namun kasus itu telah ditindaklanjuti dengan sangat bijaksana oleh pihak yang berwajib hingga terbukti bahwa Kopi Vietnam yang di sruput si korban adalah sengaja diberi racun, dari bukti tersebut maka terbuktilah kalau Kopi Vietnam itu aslinya tidak berbahaya kecuali ada yang jahat menaruh racun, dan cafe yang menjadi lokasi kejadian tragedi Kopi Vietnam itu juga terbukti tidak bersalah. Sehingga

Resep Roti Cane, Roti Maryam & Prata

Resep Roti Cane, Roti Maryam & Prata - Roti cane merupakan salah satu jenis roti unik yang ada didunia. rasanya yang enak dengan tekstur lembut dan sedikit crispy ini membuat banyak orang menyukainya. memiliki ciri khas berwarna kuning, dengan rasa asin gurih dengan sedikit manis. roti cane paling enak dinikmati dipagi hari sebagai menu sarapan yang lezat dan bergizi. Perlu anda ketahui bahwa roti cane adalah jenis makanan dari India yang kini populer di Asia Tenggara seperti Indonesia, Malaysia dan Singapura. bila di Negara Singapura, Roti Cane ini terkenal dengan sebutan Roti Prata. disana untuk Roti Prata atau Roti Cane Khas India ini biasanya di sajikan dengan kuah kari pedas dan teh tarik di Kedai Mamak. bila anda penasaran ingin membuat teh tarik ala singapore silahkan cek resepnya disini Resep Membuat Teh Tarik Hangat Nikmat . Memang unik roti cane ini yah bun, satu roti namun memiliki tiga sebutan nama. bayangkan saja bila di Singapore mereka menyebutnya Roti Prata, di Neg

Resep Telur Gabus, Snak Keju Gurih Renyah

Resep Telur Gabus, Snak Keju Gurih Renyah - Membuat camilan enak, renyah dan gurih dirumah tak harus melulu sulit dan membutuhkan dana yang mahal. terbukti dengan adanya telur gabus ini. karena bayangan dana yang super mahal dan cara membuatnya yang ribet akan musnah setelah anda mencoba membuatnya dirumah. kue telur gabus merupakan snak yang terbuat dari tepung kanji/tapioka/sagu yang diolah sedemikian rupa yang menciptakan rasa gurih dan renyah. Rasa gurih kue telur gabus ini berasal dari adonan yang dicampur keju dan metega ya teman. rasanya yang enak, gurih dan renyah seringkali menjadi camilan favorit bagi banyak orang. termasuk saya dan keluarga. walaupun terbilang camilan murah meriah, namun telur gabus renyah dapat mencairkan suasana saat berkumpul. entah itu saat nonton tv dirumah, arisan, maupun sekedar berbincang dengan kerabat dikantor. Oh iya, karena rasanya yang gurih, telur gabus ini juga terkenal dengan sebutan Kue Keju. telur gabus biasanya dijual ditoko aneka snak, da

Resep Nugget Milo Praktis, Cemilan Sehat

Resep Nugget Milo - Milo merupakan susu coklat yang dapat diminum oleh anak-anak diatas usia 1 tahun ke atas hingga orang dewasa juga bisa mengkonsumsi susu ini. Rasa susu Milo berbeda dengan yang lainnya, manisnya pas dan rasa coklatnya lebih dominan sehingga tidak heran banyak sekali yang suka dengan Milo. Susu Milo terbuat dari perpaduan coklat dan malt. Susu Milo merupakan salah satu produk yang dibuat oleh perusahaan Nestle berasal dari negara Australia. Nestle sangat terkenal dengan produk unggulannya food and drink sehingga tidak heran jika produk Nestle telah menyebar keseluruh dunia. Menurut sumber berita nama minuman Milo diadopsi dari salah seorang tokoh olah ragawan yang telah menjadi legendaris di Yunani yang berarti kekuatan. Awal dikembangkannya Milo pada tahun 1930 sebagai salah satu wujud kepedulian atas dasar fakta bahwa anak-anak tidak menerima nutrisi yang cukup dari makanan sehari-hari mereka. Menurut Thomas Mayne sebgai Engineer Nestle, ia menciptakan minuman ber

Resep Telur Bumbu Bali Enak Simple

Hmmm.... resep kita akan memberikan cara membuat telur bumbu bali yang spesial lezat dan mudah membuatnya. Resep masakan yang kita hadirkan di blog masakan ini sangat enak enak dan lezat. Anda bisa memilih salah satu resep untuk dihidangkan hari ini. Nah selain telur bumbu bali anda juga bisa mencoba resep lainnya yaitu resep nasi goreng merah khas surabaya , resep membuat kacang telur manis , dan resep perkedel tahu yang enak . Bahan telur bumbu bali : 8 buah telur ayam kita rebus kemudian kita kupas kulitnya 1 1/4 sendok teh garam 1 lembar daun salam 1/4 sendok teh merica bubuk 300 ml air 1 sendok teh gula pasir 2 sendok makan minyak untuk menumis Bumbu yang dihaluskan : 8 butir bawang merah 6 buah cabai merah 4 siung bawang putih 1 buah tomat 1 sendok teh terasi bakar 6 buah cabai merah keriting Cara membuat telur bumbu bali enak dan simple : Kita panaskan minyak terlebih dahulu kemudian tumis bumbu halus dan daun salam hingga harum. Kita masukkan telur ayam dan aduk rata dengan bu

Resep Nasi Goreng Merah Khas Surabaya

Nasi goreng biasanya selalu disajikan untuk menu sarapan atau makan malam. Tampilan yang berwarna merah yang di dapatkan dari angkak yang diseduh terlebih dulu, akan membuat warnanya tampak segar dan menarik, untuk itu tak ada salahnya jika anda membuat nasi goreng merah sebagai menu sarapan yang sehat dan cukup menarik. Sajikan nasi goreng selagi masih hangat dan tambahkan dengan sayuran seperti timun dan daun selada agar lebih enak dan sehat. Selain nasi goreng merah , anda juga dapat membuat masakan lainnya, misalnya saja nasi goreng jawa yang enak. Atau anda juga dapat membuat salad buah sederhana yang segar. atau membuat hidangan yang segar misalnya saja asem asem bandeng yang enak. Bahan utama : 500 gr nasi putih dingin 2 siung bawang putih, cincang halus 2 butir telur, kocok lepas 1/2 buah bawang bombay, iris panjang 100 gr ayam fille lalu potong potong 1 sendok makan angkak, seduh sebanyak 3 kali lalu haluskan 2 sendok makan saus tiram 100 gr jamur kancing, potong potong 1/

Resep Botok Jamur Tiram Tahu

Resep botok jamur tiram tahu ini memliki rasa yang spesial dan tentunya sangat mudah untuk dihidangkan di rumah untuk keluarga tercinta. Kami juga pernah memberikan resep masakan sehari hari seperti resep sop sederhana enak dan resep semur kentang yang enak . Dalam membuat botok jamur tiram tahu ini kita menggunakan dua bahan paling utama yaitu tentunya jamur tiram dan juga tahu putih yang bisa kita beli di pasar tradisional. Untuk membungkus kita gunakan daun pisang, pilih daun pisang yang masih muda atau yang tidak tua, agar membungkusnya sangat mudah. Bahan botok jamur tiram dan tahu : 200 gram tahu putih kita haluskan 6 lembar daun salam 5 tangkai daun kemangi petiki daunnya 4 cm lengkuas kita iris tipis 1/2 sendok teh gula pasir 1/4 sendok teh kaldu ayam bubuk 1/2 sendok teh garam 75 gram jamur tiram kita suwir suwir 150 ml santan terbuat dari 1 butir kelapa 2 siung bawang putih iris iris tipis daun pisang untuk membungkus Cara membuat botok jamur tiram : Kita campur menjadi sa

Resep Cara Membuat Brownies Klasik Mudah dan Enak

Brownies klasik ini memiliki citarasa spesial untuk ukuran kue brownies. Rasa coklat dalam brownies ini begitu terasa dan pastinya keluarga anda akan menyukai kue ini. Kita membutuhkan 3 butir telur, 300 gram dark coklat dan bahan bahan lainnya. Proses pembuatan dari brownies klasik ini adalah dengan dioven, dan tentunya waktu yang dibutuhkan untuk mengoven tidak lama yaitu sekitar 30 menit atau setengah jam. Brownies klasik yang kita buat ini akan menjadi kurang lebih 12 potong dan jika anda ingin membuat lebih bisa mengkalikan bahan yang digunakan. Jangan lupa untuk mencoba resep lainnya yaitu resep nasi goreng jawa dan resep masakan sehari hari yang bisa anda coba dirumah untuk keluarga tercinta. Bahan Brownies Klasik enak empuk : 300 gram dark coklat, kita potong potong 150 gram margarin 1/2 sendok teh backing powder 50 gram coklat cip 50 gram kacang mede, sangrai dan cincang kasar 50 gram tepung terigu protein sedang 30 gram coklat powder 150 gram gula pasir 3 butir telur Bahan

Resep Masakan Sehari Hari

Resep masakan sehari hari akan kami hadirkan hanya di resep-resep-kita. Menu menu ini bisa anda pilih dan hidangkan kepada keluarga anda dan bisa jadi keluarga anda akan sangat senang dengan hidangan yang tiap harinya berganti ganti.  Resep sop sederhana enak banget Bahan :  4 lembar kol kita potong potong 5 buah bakso iris iris 2 buah wortel potong potong 50 gram buncis kita potong potong 1 liter air 1 sendok makan garam 1 buah kaldu sapi blok minyak untuk menumis 1 batang seledri kita ikat 1 batang daun bawang kita ikat 2 buah kentang kita potong kotak kotak Anda bisa lanjutkan membaca resep sop sederhana enak banget disini Resep Bacem Tahu dan Tempe  Bahan : 6 buah tahu ukuran kecil 700 ml air kelapa 3 sdm kecap manis 1 sendok air asam jawa mnyak untuk menggoreng 50 gram gula merah kita sisir halus 2 cm lengkuas kita memarkan 2 lembar daun salam Anda bisa membaca lanjutan resep bacem tahu dan tempe selengkapnya disini Resep nasi goreng jawa Spesial Bahan : 500 gram nasi putih dingin

Resep Jus Sayur Bayam Untuk Diet Sehat

Resep Jus Sayur Bayam Untuk Diet Sehat - Minuman sehat dan segar seperti aneka olahan jus sepertinya tidak bisa kita buang dalam kehidupan kita. rasanya yang enak dan dapat melegakan tenggorokan seringkali menjadi pilihan yang tepat disaat merasa haus. selain menyegarkan, ternyata jus yang di olah dengan benar dapat memberikan berbagai macam manfaat pada tubuh. dan selain menyehatkan, aneka olahan jus juga sering dijadikan sebagai menu diet yang sehat. Untuk membuat jus yang segar banyak orang yang memakai aneka buah-buahan sebagai bahan utamanya. padahal jus yang terbuat dari sayuran memiliki gizi dan vitamin yang lebih banyak loh. sangat bagus dikonsumsi, apalagi bagi anda yang sedang menjalani diet untuk program penurunan berat badan. nah, olahan resep jus sayur untuk diet kali ini kita akan memakai bahan utama sayuran bayam hijau. walaupun memakai bahan utama sayur bayam, anda juga boleh mencampurkan jus bayam tersebut dengan aneka buah pilihan, Seperti buah apel, nanas, wortel, a

Resep Sop Sederhana Sedap Enak Banget

Resep Sop Sederhana Sedap Enak Banget - Sop merupakan masakan yang sangat mudah dibuat, masakan yang satu ini memiliki nilai gizi yang sangat bagus. Dan katanya jika musim dingin atau kita sedang flu sebaiknya makan sop yang kaya dengan sayuran ini. Dengan makan sop sederhana ini flu kita akan cepat reda. Bahan sayuran yang kita butuhkan diantaranya adalah kol, wortel, seledri, daun bawang, kentang, dan buncis. Bahan sop sederhana sedap enak banget : 4 lembar kol kita potong potong 5 buah bakso iris iris 2 buah wortel potong potong 1 batang seledri kita ikat 1 batang daun bawang kita ikat 2 buah kentang kita potong kotak kotak 50 gram buncis potong potong 1 liter air 1 sendok makan garam 1 buah kaldu sapi blok 1 sendok makan minyak untuk menumis bumbu halus Bumbu yang kita haluskan : 5 butir bawang merah 2 siung bawang putih Cara membuat sop sederhana sedap enak banget : Panaskan minyak untuk menumis dan tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan air dan biarkan hingga mendidih. Masukka

Resep Nasi Goreng Jawa Spesial

Nasi goreng adalah makanan dari Indonesia yang memiliki banyak jenis dan bahan, tentu saja bahan utama yang paling utama adalah nasi, pilihlah nasi yang sudah dingin atau nasi kemarin, sehingga tekstur nasi akan kepyar atau tidak menggumpal, sehingga akan memudahkan anda dalam memasak nasi goreng jawa ini. Bahan tambahan untuk nasi goreng jawa juga sangat beragam, mulai dari daging ayam dan daun kol yang enak dan renyah, tambahan ketimun, tomat dan daun selada akan membuat nasi goreng semakin istimewa. Bahan utama : 500 gr nasi putih dingin 3 lembar daun kol, iris kasar 1 potong paha ayam atas bawah, rebus, goreng lalu suwir suwir 2 butir telur 1 sendok makan kecap manis 1 batang daun bawang, potong potong 3/4 sendok teh gula pasir 1 sendok teh garam Minyak untuk menumis 1 1/2 sendok makan bawang merah goreng untuk taburan Bahan bumbu yang dihaluskan : 3 buah cabai merah keriting 1 buah cabai merah besar 4 butir bawang merah 2 siung bawang putih 1/4 sendok teh merica 1/2 sendok teh ebi

Resep Salad Buah Sederhana

Resep salad buah sederhana ini dapat menjadi salah satu referensi menu diet anda, selain rasanya yang segar, salad buah ini juga sehat dan kaya akan vitamin yang di butuhkan tubuh ketika kita sedang melaksanakan program diet, buah yang di gunakan adalah buah segar, mulai dari apel, semangka, apel, lengkeng, nata decoco dan taburan keju serta siramn saus yang gurih dan enak, pastinya anda bakalan ketagihan dengan menu salad buah ini. Bahan utama : 1 kaleng buah lengkeng, buang airnya 100 gr buah semangka, potong bulat 100 gr melon, potong bulat 200 gr apel, potong kotak 1 bungkus nata de coco, tiriskan airnya 50 gr keju cedar parut untuk taburan Bahan saus salad, aduk hingga rata : 200 gr mayonaise 1 sendok makan selai kacang halus 1 sendok makan saus tomat 1 sendok teh susu kental manis putih 1/2 sendok teh air jeruk lemon Cara membuat salad buah segar : Campur semua bahan buah lalu taruh dalam kulkas hingga dingin, minimal selama 1 jam hingga buah dingin. Sebelum di sajikan siram den

Resep Cara Membuat Semur Kentang Enak

Resep-resep-kita , akan memberikan resep masakan nusantara yang bahan utamanya menggunakan kentang yaitu semur kentang enak dan lezat. Semur kentang ini bisa menjadi salah satu pillihan menu saat keluarga tercinta pada pagi hari. Rasa semur kentang ini dipastikan mempunyai rasa spesial dan keluarga anda akan menyukainya. Kita sajikan dengan taburan bawang merah goreng dan juga tentunya dengan nasi putih hangat. Bahan semur kentang : 3 buah kentang kita kupas kemudian belah menjadi dua 8 buah tahu kulit  1 lembar daun salam 6 butir bawang merah kita iris iris tipis 1/2 sendok teh pala bubuk 2 cm kayu manis 3/4 sendok teh garam 750 ml air 5 sendok makan kecap manis 1 butir cengkeh 2 sendok makan minyak untuk menumis Untuk taburan gunakan bawang merah goreng sebanyak 2 sendok makan Bumbu yang dihaluskan : 4 siung bawang putih 1 sendok teh ketumbar 1/4 sendok teh jintan 4 butir kemiri kita sangrai Cara membuat semur kentang enak : Kita panaskan minyak dan tumis bumbu halus, daun salam dan

Resep Sambal Matah Enak Dan Pedas

Sambal matah adalah potongan dari beragam bumbu di tambah dengan siraman air jeruk nipis dan miyak goreng yang di panaskan terlebih dulu, sehingga lebih sehat dan rasanya juga pedas. Anda dapat memakan sambal matah dengan beragam ikan goreng atau bakar, juga dapat dijadikan sebagai sambal pelengkap ayam bakar, rasanya yang renyah dan pedas akan membuat sambal semakin enak dan mudah sekali di buat. Resep sambal matah ini dapat anda sesuaikan dengan selera anda, bila anda suka dengan rasa pedas maka anda dapat menambahkan jumlah cabainya. Bahan utama : 10 buah cabai rawit merah, iris halus 8 butir bawang merah, iris halus 2 siung bawang putih, iris halus 2 lembar daun jeruk, iris halus 1/4 sendok teh gula pasir 1/2 sendok teh terasi, bakar 1/4 sendok teh garam 2 batang sereh, ambil putihnya lalu iris tipis 1/2 sendok makan air jeruk nipis 3 sendok makan minyak goreng Cara membuat sambal matah : Aduk rata bawang merah bersama dengan bawang putih, cabai rawit, daun jeruk, terasi, sereh, g

Resep Asem Asem Bandeng Jawa Timur

Asem asem bandeng khas jawa timur ini memiliki citarasa yang sangat khas dan lezat. Kita membutuhkan 2 buah ikan bandeng yang jika ditotal kira kira 1 kg. Kita bisa menyajikan dengan nasi putih hangat dan bisa dihidangkan pada pagi hari ataupun sore hari. Bahan asem asem bandeng jawa timur : 2 buah ikan bandeng (totalnya kira kira 1 kg), bersihkan, cuci bersih dan potong menjadi dua bagian 5 butir bawang merah iris iris kasar 4 siung bawang putih kita iris iris kasar 6 buah belimbing wuluh kita potong potong 1 buah tomat kita potong potong 1 ruas jari lengkuas 6 buah cabai rawit 3 buah cabai merah besar, iris iris serong 3 lembar daun salam 1 liter air kaldu garam secukupnya gula pasir secukupnya minyak goreng dan jeruk nipis Cara membuat asem asem bandeng jawa timur : Kita lumuri ikan bandeng dengan garam dan air jeruk nipis. Kita biarkan selama kurang lebih 15 menit. Panaskan minyak dan goreng ikan bandeng hingga matang dan kering. Angkat dan tiriskan. Panaskan sedikit minyak kira ki

Tongkol Bumbu Rujak

Resep tongkol bumbu rujak kami hadirkan di resep resep kita . Ikan tongkol bumbu rujak ini pastinya enak dan sedap. Kita sajikan dengan nasi putih hangat dan pastinya rasanya sangat maknyus. Proses pembuatan dari tongkol bumbu rujak ini sangat mudah. Bahan tongkol bumbu rujak : 1/2 kg ikan tongkol, bersihkan 2 butir bawang merah 2 cm jahe 2 cm kunyit 2 siung bawang putih garam secukupnya gula pasir secukupnya penyedap rasa secukupnya Bumbu yang kita haluskan : 2 butir bawang merah 2 butir kemiri 2 siung bawang putih 5 buah cabai merah Cara membuat tongkol bumbu rujak : Pertama tama kita rebus tongkol yang sudah dibersihkan, dengan bawang merah, bawang putih, jahe dan kunyit. Kemudian setelah matang kita angkat dan tiriskan. Kemudian kita goreng ikan tongkol hingga matang. Tumis bumbu halus hingga menjadi harum, tambahkan gula, garam dan penyedap rasa. Masukkan ikan tongkol dan aduk aduk merata dengan bumbu. Setelah matang segera angkat dan sajikan dengan nasi putih hangat. Jangan lupa

3 Cara Mengolah Kulit Manggis Menjadi Jus

3 Cara Mengolah Kulit Manggis Menjadi Jus - Pernah mendengar sejuta khasiat dari buah manggis dan kulit manggis? jika iya dan ingin mendalami manfaat dari buah manggis dan kulit manggis silahkan simak artikel mengenai ke 3 Cara Mengolah Kulit Manggis Menjadi Jus yang harianresep.blogspot.com kali ini bagikan. bila mendengar buah manggis tentu saja yang terbayang adalah rasa asam dengan sedikit manisnya. namun apa kabar dengan kulit manggis nya, pahit? Yups, walaupun memiliki rasa pahit getir, namun minuman atau jus olahan dari kulit manggis ini di percaya memiliki segudang manfaat yang luar biasa bagi kesehatan. bahkan sekarang banyak obat herbal yang terbuat dari ekstrak kulit buah manggis yang diolah sedemikian rupa terbukti mampu menyembuhkan berbagai jenis penyakit yang ringan maupun berat/ganas. dari penyakit ganas seperti kanker, kolesterol, tekanan darah tinggi, diabetes dan lain sebagainya. Selain terkenal mampu menyembuhkan penyakit dalam tubuh, olahan obat dari kulit manggis